Sebagai satu-satunya Program Studi Geodesi di Perguruan Tinggi Swasta yang berada di Indonesia Wilayah Timur, maka proses kegiatan akademik di Prodi Geodesi ITN Malang mengedepankan pendidikan yang berkualitas dengan dukungan tenaga pengajar yang mumpuni di bidang keahlian masing-masing. Saat ini tenaga pengajar pada Prodi Teknik Geodesi semuanya berkualifikasi Master dan Doktor. Untuk mendukung suasana akademik di lingkungan kampus, Prodi Teknik Geodesi menempati gedung kuliah berlantai empat yang terletak di Kampus I ITN Malang. Keseluruhan gedung kuliah dilengkapi dengan fasilitas OHP dan LCD proyektor dengan dukungan saluran Wifi untuk akses internet. Dalam rangka mendukung skill mahasiswa dalam kegiatan pengukuran dan pemetaan dan pengembangan teknologi informasi spasial.
Program studi yang mampu mendidik dan mengembangkan sumber daya manusia berwawasan global di bidang survei pemetaan dan sistem informasi spasial yang profesional, inovatif, berbudi luhur serta berjiwa technopreneurship.