Program studi perencanaan Wilayah & Kota (Planologi) ITN Malang berdiri sejak 1985. Pada saat itu dikenal dengan nama Jurusan TEKNIK PLANOLOGI dan merupakan pertama di wilayah Jawa Timur sampai Indonesia Timur. Saat ini mampu mencapai akreditasi "A" dan akan terus meningkatkan pencapaian prestasi sehingga bisa mendapatkan akreditasi "Internasional". PWK ITN telah meluluskan sekitar 1700 orang yang tersebar merata dari Sabang hingga Merauke. Yang Poli bekerja di berbagai sektor: publik, swasta, dosen, LSM & Polisi, Organisasi pemerintah dari pusat sampai daerah, Organisasi non pemerintah tingkat nasional maupun internasional. Prodi S1 PWK ITN terdaftar sebagai anggota aktif dalam Asosiasi Sekolah Perencanaan Indonesia (ASPI) & para Alumni PWK ITN Malang tercatat aktif di Ikatan Ahli Perencanaan Indonesia (IAP) & berbagai alumni merupakan ketua & pengurus "IAP" di beberapa provinsi.
Unggul dalam perencanaan wilayah dan kota yang profesional dan berkarakter budaya lokal/kultural serta perencanaan wilayah dan kota yang berwawasan lingkungan.